Sejumlah Jalan di Tangerang Dibeton, Ini Perbandingannya dengan Jalan Aspal

Sabtu, 17 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kondisi kemacetan di Jalan Imam Bonjol, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, akibat proyek perbaikan jalan. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

Kondisi kemacetan di Jalan Imam Bonjol, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, akibat proyek perbaikan jalan. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANG – Pemerintah Kota/Kabupaten Tangerang Raya kompak tengah gencar melakukan perbaikan jalan di sejumlah titik.

Dari perbaikan jalan tersebut kerap menimbulkan kemacetan panjang, sehingga banyak dikeluhkan oleh para warga Tangerang yang merasa terganggu perjalanannya.

Warga Tangerang pun mempertanyakan urgensi dari perbaikan jalan tersebut yang dikerjakan saat akhir tahun. Padahal, seperti diketahui di wilayah Tangerang musim hujan biasanya jatuh setiap akhir tahun.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bupati Kabupaten Tangerang Ahmed Zaki Iskandar pada pada 13 November 2022 lalu, mengatakan perbaikan infrastruktur ini guna meningkatkan pelayanan dan keamanan bagi masyarakat pengguna jalan.Ia pun meminta masyarakat agar bersabar terhadap proyek yang dicanangkan akan selesai pada 2023 ini.

“Kami sekali lagi memohon maaf kepada seluruh masyarakat ketika dilakukan perbaikan, nantinya akan terjadi kemacetan tetapi hanya sementara,” katanya seperti dilansir dari republika.co.id, Jumat 16 Desember 2022.

Baca Juga :  Ini Motif Pelaku Lempari Bus Persis Solo di Kelapa Dua Tangerang

Adapun beberapa titik ruas jalan yang dilakukan perbaikan jalan di antaranya Jalan Imam Bonjol Karawaci Kota Tangerang, Jalan Raya Legok-Karawaci Kabupaten Tangerang, dan Jembatan Harkit Kabupaten Tangerang.

Perbaikan jalan tersebut direkonstruksi ulang, yang semula merupakan diubah menjadi jalan beton.Sebagai perbandingan, berikut adalah kelebihan dan keunggulan jalan beton dibandingkan jalan aspal seperti dikutip dari mobilagi.com, Jumat 16 Desember 2022.

Jalan Beton

Kelebihan jalan beton

– Dapat menahan beban kendaraan yang berat.

– Tahan terhadap genangan air dan banjir.

– Biaya perawatan lebih murah dibanding jalan aspal.

– Dapat digunakan pada struktur tanah lemah tanpa perbaikan struktur tanahnya terlebih dahulu.

– Pengadaan material lebih mudah didapat.

Kekurangan jalan beton

Baca Juga :  Viral ASN Kota Tangerang Adu Mulut dengan Pemilik Ruko di Cimone, Begini Jawaban Pemkot Tangerang

– Kualitas jalan beton sangat tergantung pada proses pelaksanaanya, misalnya pengeringan yang terlalu cepat dapat menimbulkan keretakan jalan. Untuk mengatasi hal ini dapat menambahkan zat kimia pada campuran beton atau dengan menutup beton pasca pengecoran dengan kain basah untuk memperlambat proses pengeringan.

– Untuk penggunaan pada jalan raya dengan kapasitas berat kendaraan yang tinggi, maka biaya konstruksi jalan ini lebih mahal dibanding jalan aspal, namun lebih murah pada masa perawatan. Kehalusan dan gelombang jalan sangat ditentukan pada saat proses pengecoran sehingga diperlukan pengawasan yang ketat.

– Proses perbaikan jalan dengan cara menumpang pada konstruksi jalan yang lama, sehingga menaikan ketinggian elevasi jalan, sehingga terkadang elevasi jalan lebih tinggi dibanding rumah disampingnya.

– Warnanya membuat suasana jalan menjadi keras dan gersang sehingga menimbulkan efek kehati-hatian bagi pengendara diatasnya.

Baca Juga :  Dirut PT TNG Resmi Dilantik, Pj : Kembangkan dan Jadikan Semakin Terdepan

Jalan Aspal

Kelebihan jalan aspal

– Jalan lebih halus, mulus dan tidak bergelombang sehingga enak dalam berkendara.

– Warna hitam aspal memepengaruhi psikologi pengendara menjadi lebih teduh dan nyaman.- Untuk penggunaan pada jalan dengan lalu lintas kendaraan ringan, jalan aspal lebih murah.- Proses perawatan lebih mudah karena tinggal mengganti pada area jalan aspal yang rusak saja, dengan cari menggali dan mengganti dengan yang baru pada area jalan yang rusak.

Kekurangan jalan aspal

– Tidak tahan terhadap genangan air, sehingga memerlukan saluran drainase yang baik untuk proses pengeringan jalan aspal pasca hujan atau banjir.

– Pada struktur tanah yang buruk harus dilakukan perbaikan tanah terlebih dahulu sebelum ditumpangi oleh konstruksi jalan aspal.

(Red)

Berita Terkait

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang, Jamaluddin : Akomodasi Layak untuk Peserta Didik Penyandang Disabilitas
ICCF 2024 Hadir di Tangsel: Festival Kreatif Penuh Ide, Inovasi, dan Kolaborasi
Jelang Nataru 2025, Pemkot Tangerang Pastikan SPBU Tidak Ada Kecurangan dan Stok BBM Aman
Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat, RSUD Kota Tangerang Tanda Tangani Kerjasama Dengan JNE
Buang Sampah di Kota Tangerang Punya Nilai Ekonomis danPemanfaatan Teknologi RDF
Benyamin Dorong Orchid Festival Jadi Agenda Tahunan untuk Promosi Tangsel
Pastikan Kepemilikan Tanda Daftar Gudang, Pemkot Tangerang Lakukan Pengawasan Perizinan Gudang
Jangan Lewatkan, DKP Kota Tangerang Buka Bazar Sembako Murah di Hakordia
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 10 Desember 2024 - 17:03 WIB

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang, Jamaluddin : Akomodasi Layak untuk Peserta Didik Penyandang Disabilitas

Selasa, 10 Desember 2024 - 15:38 WIB

ICCF 2024 Hadir di Tangsel: Festival Kreatif Penuh Ide, Inovasi, dan Kolaborasi

Senin, 9 Desember 2024 - 22:23 WIB

Jelang Nataru 2025, Pemkot Tangerang Pastikan SPBU Tidak Ada Kecurangan dan Stok BBM Aman

Senin, 9 Desember 2024 - 22:01 WIB

Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat, RSUD Kota Tangerang Tanda Tangani Kerjasama Dengan JNE

Senin, 9 Desember 2024 - 17:00 WIB

Buang Sampah di Kota Tangerang Punya Nilai Ekonomis danPemanfaatan Teknologi RDF

Minggu, 8 Desember 2024 - 20:19 WIB

Benyamin Dorong Orchid Festival Jadi Agenda Tahunan untuk Promosi Tangsel

Kamis, 5 Desember 2024 - 16:16 WIB

Pastikan Kepemilikan Tanda Daftar Gudang, Pemkot Tangerang Lakukan Pengawasan Perizinan Gudang

Kamis, 5 Desember 2024 - 16:04 WIB

Jangan Lewatkan, DKP Kota Tangerang Buka Bazar Sembako Murah di Hakordia

Berita Terbaru

TNI/Polri

Fokus Wujudkan Keamanan, Polri Gelar Apel Kasatwil 2024

Rabu, 11 Des 2024 - 12:22 WIB