Program Jaga Kampoeng Jelang Pemilu 2024 FWJI Korwil Tangsel Audiensi Ke Polsek Pagedangan

Kamis, 23 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sesi foto bersama Kapolsek Pagedangan dan jajarannya serta Korwil FWJI

Sesi foto bersama Kapolsek Pagedangan dan jajarannya serta Korwil FWJI

TANGERANGNEWS .CO.ID, Tangerang | Kapolsek Pagedangan beserta stafnya menyambut antusias audiensi Forum Wartawan Jaya Indonesia (FWJI) Korwil Kota Tangerang Selatan, yang bertujuan untuk membahas program ‘Jaga Kampung’. Pertemuan ini disambut hangat oleh Kapolsek, didampingi oleh Kanit Reskrim Ipda Nurali Hambali dan Kanit Intel Ipda Rudy.

Dari pihak FWJI Indonesia, audiensi dipimpin langsung oleh Ketua Korwil Sutrisno, ditemani Wakil Ketua Rudi Harahap, Sekretaris Elia Galingging, Bendahara Ratna Sari, Okk Rusdan, dan Kasie Bimtek Suhendi pada Kamis (23/11/2023).

Baca Juga :  Diduga Kurangi Volume CV. Putra Tunggal Mandiri Ingin Meraup Untung Banyak

Program ‘Jaga Kampung’ yang dibawa oleh FWJI dalam audiensi dengan Polsek Pagedangan bertujuan untuk menghadapi isu-isu serta pemberitaan palsu guna menjaga netralitas menjelang pemilu 2024.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami percaya bahwa menjaga kerukunan di wilayah hukum Polsek Pagedangan Polres Tangsel sangat penting. Fokus utama program ini adalah menghadapi isu politik yang tidak sehat dan mencegah penyebaran berita palsu, termasuk isu SARA dan lainnya,”ungkap ketua korwil Tangsel.

Baca Juga :  Razia Knalpot Brong di Kota Tangerang, 24 Sepeda Motor Diamankan Polisi

Sementara itu, Kapolsek Pagedangan Polres Tangsel, AKP Daniel Dirgala, S.T.K., S.I.K, menyambut baik kedatangan teman-teman dari Forum Wartawan Jaya Indonesia Korwil Tangsel dalam audiensi tersebut. Menjelang pemilu tahun 2024, kami berharap adanya sinergi antara media dan kepolisian untuk menangkal penyebaran isu-isu palsu yang dapat mengganggu pesta demokrasi lima tahunan ini.

“Kami berharap kehadiran rekan-rekan media, khususnya FWJI, dapat membantu kepolisian dalam menjadikan pemilu 2024 sukses tanpa adanya hal-hal yang tidak diinginkan. Karena kesuksesan pemilu sangat bergantung pada kerja sama yang baik antara media, kepolisian, TNI, dan masyarakat,”ungkapnya.

Baca Juga :  Pesta Durian Palembang, Nikmati Durian Asli Matang di Pohon dengan Harga Terjangkau

Kapolsek juga menghimbau kepada seluruh jajaran Polres Tangsel untuk tetap netral dalam menjalankan tugasnya.

“Kita harus menjaga keamanan tanpa ada yang merasa diuntungkan oleh partai politik, calon legislatif, maupun presiden. Hal ini penting untuk kesuksesan pemilihan umum tahun 2024,”tegasnya.

Penulis : Tim

Editor : Saepudin

Berita Terkait

Atasi Stunting, Sekda: Update Data, Temukan Akar Masalah dan Segera Tangani 
Sekda Paparkan Komitmen Pemkot dalam Pemenuhan Pelayanan Kesehatan 
Pemkot Tangerang Terima Kunjungan Kerja Komisi III DPR RI
Jejaring ASN, Dr. Nurdin: Upaya Upgrade Kompetensi untuk Wujudkan Tujuan Pembangunan
Gotong-Royong Aksi Kemanusiaan, Sekda Ajak Warga Berdonasi di Bulan Dana PMI
Pj: Senkom Mitra Polri Berperan Tingkatkan Partisipasi Masyarakat dalam Pilkada
Pemkot Tangsel Atasi Kekeringan: Sumur Bor, Toren Air, dan Distribusi Air Bersih Untuk Warga
Tangerang Bershalawat, Puluhan Ribu Umat Islam Padati Kawasan Masjid Raya Al – Azhom
Berita ini 38 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 10 September 2024 - 19:25 WIB

Sekda Paparkan Komitmen Pemkot dalam Pemenuhan Pelayanan Kesehatan 

Senin, 9 September 2024 - 18:08 WIB

Pemkot Tangerang Terima Kunjungan Kerja Komisi III DPR RI

Senin, 9 September 2024 - 17:06 WIB

Jejaring ASN, Dr. Nurdin: Upaya Upgrade Kompetensi untuk Wujudkan Tujuan Pembangunan

Senin, 9 September 2024 - 15:06 WIB

Gotong-Royong Aksi Kemanusiaan, Sekda Ajak Warga Berdonasi di Bulan Dana PMI

Minggu, 8 September 2024 - 16:21 WIB

Pj: Senkom Mitra Polri Berperan Tingkatkan Partisipasi Masyarakat dalam Pilkada

Minggu, 8 September 2024 - 10:27 WIB

Pemkot Tangsel Atasi Kekeringan: Sumur Bor, Toren Air, dan Distribusi Air Bersih Untuk Warga

Minggu, 8 September 2024 - 06:17 WIB

Tangerang Bershalawat, Puluhan Ribu Umat Islam Padati Kawasan Masjid Raya Al – Azhom

Sabtu, 7 September 2024 - 14:36 WIB

Lepas Jamda Pramuka, Dr. Nurdin : Kesempatan untuk Kembangkan Diri dan Berkontribusi pada Kota

Berita Terbaru