Pagar Laut Misterius di Perairan Tangerang Dicek Ombudsman RI Didampingi Kapolresta Tangerang

Kamis, 16 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANGERANG, Poskotanews.co.id – Kapolresta Tangerang Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono S.I.K., M.M. didampingi Kabid Propam Polda Banten Kombes Pol Murwoto beserta Ombudsman RI melakukan peninjauan dan investigasi langsung terkait pagar misterius yang membentang sepanjang 30,16 kilometer di perairan Tangerang.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Plt. Direktur Perencanaan Ruang Laut, Direktur Pengawasan Sumber Daya Perikanan, pihak Kementrian Koordinator Bidang Perekonomian RI, Kepala Kantor Perwakilan Banten Ombudsman RI, Anggota Ombudsman RI, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Banten, Direktur Penanganan Sengketa Pertanahan Kementrian ATR/BPN, Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Tangerang, Kepala Loka Sumber Daya Pesisir dan Laut, PJU Polresta Tangerang dan Kapolsek Kronjo.

Baca Juga :  Libur Nataru, Kapolri Perintahkan Jajaran Antisipasi Mobilitas Warga di Kawasan Anyer

Peninjauan dilakukan menggunakan kapal dari Sat Polairud Polresta Tangerang sekaligus melakukan patroli perairan rutin di wilayah hukum Polresta Tangerang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Anggota Ombudsman RI Yeka Hendra Fatika mengatakan pemagaran laut di pesisir Tangerang berpotensi maladministrasi sehingga Ombudsman juga melakukan investigasi terkait pengurukan sungai dan meminta kasus ini dapat diselesaikan dengan cepat.

Baca Juga :  Akhir Cerita: Pengaduan Mulyadi Jayabaya Gugur di Dewan Pers

Sementara itu, Direktur Pengawasan Sumber Daya Perikanan, Drs. Halid K Jusuf menyampaikan bahwa Dirjen PSDKP KKP RI telah melakukan penyegelan terhadap aktivitas pemagaran dan akan menunggu sampai 20 hari kedepan apabila tidak ada yang bertanggung jawab maka akan dilakukan pembongkaran.

“Kami masih menunggu sampai saat ini belum ada yang mengaku sebagai pemilik pagar laut tersebut. Terkait masalah ini butuh koordinasi antar kementrian, mengingat pembongkaran juga akan menggunakan teknis dan akan dikoordinasikan dengan dinas terkait dalam waktu dekat,” ungkapnya.

Sebelumnya, pagar laut misterius ditemukan di perairan Tangerang, Banten. Pagar tersebut memiliki panjang 30,16 kilometer. Tentunya, Polresta Tangerang siap untuk selalu berkoordinasi dengan pihak terkait untuk menyelesaikan masalah tersebut.

Baca Juga :  Hari Ke Dua Belas, Satlantas Polres Cilegon Laksanakan Ops Patuh Maung 2024

Sementara itu, Kapolresta Tangerang Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono juga menghimbau agar apabila masyarakat mengetahui atau melihat hal hal yang tidak sesuai dengan ketentuan yang terjadi dilingkungan masyarakat untuk dapat segera melaporkan kepada pihak yang berwajib.

(Bidhumas)

Berita Terkait

Ketahanan Pangan di Bantul, Kapolri Dorong Swasembada Jagung Nasional
Biro SDM Polda Banten Sosialisasi Dalam Rangka Rekrutmen Polri Terpadu 2025
Yayasan Kemala Bhayangkari Gelar Bakti Sosial sebagai Bagian ‘Tour of Kemala 2025’
Kapolri Terima Audiensi Menteri Imipas, Pastikan Kolaborasi Pemberantasan Narkoba
Kadiv Humas Tegaskan Komitmen Kapolri Jaga Marwah Institusi Dengan Terus Bebenah
Harumkan Nama Indonesia, Anggota Polri Ikuti Police Academy Exchange Program di UEA
Operasi Keselamatan 2025 di Mulai Besok, Ada 11 Pelanggaran Target Operasi Masyarakat Harus Tau
Ciptakan Situan Aman Dan Kondusip “Polsek Balaraja Gelar Patroli Pendekar Raksa Rayon 2
Berita ini 27 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 Februari 2025 - 02:53 WIB

Biro SDM Polda Banten Sosialisasi Dalam Rangka Rekrutmen Polri Terpadu 2025

Sabtu, 15 Februari 2025 - 02:29 WIB

Yayasan Kemala Bhayangkari Gelar Bakti Sosial sebagai Bagian ‘Tour of Kemala 2025’

Sabtu, 15 Februari 2025 - 02:17 WIB

Kapolri Terima Audiensi Menteri Imipas, Pastikan Kolaborasi Pemberantasan Narkoba

Kamis, 13 Februari 2025 - 20:26 WIB

Kadiv Humas Tegaskan Komitmen Kapolri Jaga Marwah Institusi Dengan Terus Bebenah

Rabu, 12 Februari 2025 - 13:30 WIB

Harumkan Nama Indonesia, Anggota Polri Ikuti Police Academy Exchange Program di UEA

Senin, 10 Februari 2025 - 06:16 WIB

Operasi Keselamatan 2025 di Mulai Besok, Ada 11 Pelanggaran Target Operasi Masyarakat Harus Tau

Senin, 10 Februari 2025 - 06:12 WIB

Ciptakan Situan Aman Dan Kondusip “Polsek Balaraja Gelar Patroli Pendekar Raksa Rayon 2

Kamis, 6 Februari 2025 - 01:55 WIB

Babinsa Koramil 01/Tgr Monitoring Penditribusian MBG

Berita Terbaru

Hukum & Kriminal

Joki Balap Liar Diringkus Tim Resmob Ditreskrimum Polda Banten

Minggu, 16 Feb 2025 - 23:00 WIB