PJ Walikota Hadiri Gebyar PAUD 2024 di Mall TANGCITY

Selasa, 27 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: foto bersama anak paud di mall TANGCITY

Foto: foto bersama anak paud di mall TANGCITY

TANGERANGNEWS.CO.ID, Tangerang | Meskipun memiliki jadwal yang padat, Penjabat (Pj.) Walikota Tangerang, DR. H. Nurdin, didampingi oleh Bunda PAUD Kota Tangerang, Hj. Zuraidiati Nurdin SA, berkenan menghadiri acara Gebyar Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) tingkat Kota Tangerang 2024 yang diselenggarakan oleh Ikatan Penilik Indonesia (IPI) Kota Tangerang dalam rangka memeriahkan HUT Kota Tangerang yang ke-31 di Mall Tangerang City pada Senin,26/02/2024.

Dalam sambutannya, Pj. Walikota menyambut baik dan mengapresiasi penyelenggaraan acara Gebyar PAUD serta peluncuran lagu “Gurayud” yang merupakan karya para Penilik.

“Saya menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan ini karena dapat mengembangkan kemampuan dan potensi para siswa dalam berlomba, serta dapat menjadi momentum dalam meningkatkan kesadaran semua pihak untuk memberikan layanan pendidikan terbaik bagi anak-anak usia dini,” ungkapnya.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang, Drs H. Jamaluddin M.Pd, juga menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya acara tersebut.

“Kita bersyukur atas terlaksananya kegiatan ini. Lewat acara Gebyar PAUD dan peluncuran lagu Gurayud ini, kita harap dapat menjadi bagian dalam memeriahkan HUT Kota Tangerang yang ke-31, serta dapat menggugah semangat kita semua dalam memberikan layanan pendidikan terbaik bagi anak-anak usia dini. Melalui berbagai lomba yang diselenggarakan pada acara ini, kita harap dapat meningkatkan kemampuan dan rasa percaya diri para siswa dalam mengembangkan potensi dirinya,” tuturnya.

Baca Juga :  Suami Bakar Istri di Tangerang, Detik-detik Mengerikan Terekam CCTV

Ketua IPI Kota Tangerang, Hj Siti Nuraini M.Pd, menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu program IPI Kota Tangerang yang dirancang untuk meningkatkan potensi bakat dan minat para siswa, serta sebagai bagian dari perayaan HUT Kota Tangerang yang ke-31.

“Alhamdulillah, kegiatan ini dapat kita laksanakan dengan baik. Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Pj. Walikota Tangerang, Bapak Kepala Dinas Pendidikan, Pak Kabid, para donatur, rekan-rekan Penilik, dan semua pihak yang telah memberikan dukungan bagi terlaksananya kegiatan ini,” ujarnya.

Baca Juga :  Sekda Paparkan Komitmen Pemkot dalam Pemenuhan Pelayanan Kesehatan 

Dijelaskan oleh Hj. Siti Nuraini, pada acara tersebut terdapat tiga jenis lomba yang diadakan, yaitu senam, menyanyi, dan membaca Al-Quran surah pendek, yang diikuti oleh perwakilan PAUD dari 13 Kecamatan se Kota Tangerang.

Pantauan staf media Tangerang Raya di lokasi acara menunjukkan bahwa kegiatan tersebut berlangsung ramai dan mendapat perhatian dari masyarakat, para guru, serta orang tua murid.

Acara juga berlangsung semarak dengan penampilan kreasi para siswa dalam lomba serta penampilan Drumband Kelompok Bermain (KB) Al Sabilillah dari Kecamatan Neglasari yang mendapat sambutan tepuk tangan antusias dari para pengunjung.

Penulis : Redaksi

Editor : Saepudin

Berita Terkait

Sekda : Satgas PPA Ujung Tombak Pencegahan Kekerasan 
Verifikasi STBM Award, Sekda: Intenskan Kolaborasi untuk Sanitasi dan Air Bersih Lebih Baik
Tampung Usulan, Pj. Wali Kota Ungkap Rapat Evaluasi Kewilayahan
Kerjasama dengan Perusahaan Swasta, Pemkot Selenggarakan Pelatihan Tata Boga
Wujudkan Generasi Unggul, Pemkot Sosialisasi Sekolah Sehat dan Sekolah Penggerak 
Jumat Berkah, Dr. Nurdin Bagi-bagi Kursi Roda dan Bansos
Saat Rapat Evaluasi, Dr. Nurdin Pastikan Rencana APBD 2025 Sesuai Kebutuhan Masyarakat
Hadiri Musda TJSL, Dr. Nurdin : Perkuat Strategi untuk Percepatan Pembangunan Kota
Berita ini 20 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 17 September 2024 - 20:33 WIB

Verifikasi STBM Award, Sekda: Intenskan Kolaborasi untuk Sanitasi dan Air Bersih Lebih Baik

Sabtu, 14 September 2024 - 12:49 WIB

Tampung Usulan, Pj. Wali Kota Ungkap Rapat Evaluasi Kewilayahan

Jumat, 13 September 2024 - 19:54 WIB

Kerjasama dengan Perusahaan Swasta, Pemkot Selenggarakan Pelatihan Tata Boga

Jumat, 13 September 2024 - 19:38 WIB

Wujudkan Generasi Unggul, Pemkot Sosialisasi Sekolah Sehat dan Sekolah Penggerak 

Jumat, 13 September 2024 - 14:24 WIB

Jumat Berkah, Dr. Nurdin Bagi-bagi Kursi Roda dan Bansos

Kamis, 12 September 2024 - 19:54 WIB

Saat Rapat Evaluasi, Dr. Nurdin Pastikan Rencana APBD 2025 Sesuai Kebutuhan Masyarakat

Kamis, 12 September 2024 - 15:29 WIB

Hadiri Musda TJSL, Dr. Nurdin : Perkuat Strategi untuk Percepatan Pembangunan Kota

Rabu, 11 September 2024 - 19:49 WIB

Sukseskan Pilkada, Sekda Ajak Masyarakat Jaga Kondusivitas

Berita Terbaru

Pendidikan

Warga Sekolah Antusias dan Siap Jalani MBG! 

Kamis, 19 Sep 2024 - 17:24 WIB

Nasional

Pleno Perdana PWI Pusat Tetapkan HPN 2025 di Provinsi Riau

Kamis, 19 Sep 2024 - 13:39 WIB