PANDEGLANG, Poskotanews.co.id — Dalam sebuah pemilihan yang penuh antusiasme dan semangat, pasangan Kang Fani dan Kang Royihan berhasil terpilih sebagai Ketua dan Wakil Ketua Purna Paskibraka Kabupaten Pandeglang untuk periode 2024-2029.
Pemilihan ini dilakukan pada Musyawarah Kabupaten Ke-7 PPI Kabupaten Pandeglang yang dilaksanakan,” pada hari Minggu (27/10/2024).
Dengan partisipasi aktif dari 253 pemilih. Kemenangan ini menjadi bukti dukungan kuat dari anggota Purna Paskibraka Kabupaten Pandeglang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam pidato kemenangan, Kang Fani mengungkapkan rasa syukur dan komitmennya untuk membawa perubahan positif. “Kami bertekad untuk menjadikan Purna Paskibraka Kabupaten Pandeglang sebagai organisasi yang bukan hanya solid, tetapi juga inovatif. Dengan jargon kami, PPI SMART ‘Smart People, Smart Organizer,’ kami akan berusaha menciptakan anggota yang cerdas dan terorganisir,” ujarnya.
Kang Royihan menambahkan, “Kami ingin setiap anggota Purna Paskibraka dapat mengembangkan potensi diri dan berkontribusi secara nyata bagi masyarakat. Dengan semangat kebersamaan, kita akan membangun program-program yang bermanfaat dan berdampak luas,”Jelasnya.
Kang Fani dan Kang Royihan berencana segera mengadakan pertemuan dengan seluruh anggota Purna Paskibraka untuk membahas visi dan misi ke depan. Dalam pertemuan tersebut, mereka akan mendengarkan aspirasi anggota dan merumuskan program-program yang akan dilaksanakan selama kepemimpinan mereka. Kegiatan ini diharapkan dapat membangun sinergi antara pengurus dan anggota serta memperkuat rasa kebersamaan dalam organisasi.
Dengan semangat PPI SMART, Kang Fani dan Kang Royihan siap membawa Purna Paskibraka Kabupaten Pandeglang menuju masa depan yang lebih cerah.” tutupnya.
(Redaksi)